Mengenal Blog Dan Elemen elemen didalamnya - Rasman Web

Hot

Recent Posts:

Post Top Ad

Minggu, 19 Februari 2017

Mengenal Blog Dan Elemen elemen didalamnya


Rasman.web.id - halo sobat Semua, apa kabar kalian di minggu sore ini sobat, semoga selalu sehat ya...

Dan sore kali ini saya  akan sedikit membagikan artikel dan ilmu tentang Definisi blog dan elemennya.

Sebenarnya postingan ini berasal dari salah satu blog saya yabg sudah lama si sob. Nah daripada ngk kerawat mendingan saya pindahin dan pos disini aja sob..

Nah Sobat semua, sebelum kita membuat blog, maka kita harus tau dulu apa itu blog, Jenis jenis blog, dan lain sebagainya. Sama seperti kita membuah rumah, kita harus tau apa itu rumah, bentuk rumah serta apa fungsi rumah.

Nah berikut ini adalah berberapa yang akan kita bahas.

  •    Apa Itu blog

  •     Elemen blog

  •     Jenis Blog

  •     Fungsi Blog

  •     Manfaat Blog


Langsung saja kita masuk ke topik yang akan kita bahas secara rinci dan mendalam dan secara detail, satu persatu

  •     Apa Itu Blog




Menurut Wikipedia, Blog merupakan singkatan dari web log[1] adalah bentuk aplikasi web yang berbentuk tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urutan terbalik (isi terbaru dahulu sebelum diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.



Namun bagi saya, blog adalah media untuk berbagi,  baik itu ilmu, pengalaman maupun hal lainnya melalui catatan yang bisa dilihat oleh semua orang. Dengan kata lain blog adalah diary online seseorang.

  •     Elemen Blog


Blog memiliki banyak elemen yang melingkupi nya. Elemen itu memiliki fungsi dan kegunaanya tersendiri. berikut berberapa elemen dasar blog.

  •     Dasbor


Dasbor adalah tempat dimana sebuah blog dikelolah atau sebagai menu utama blog. Di dasbor ini kita akan mengelolah dan membuat postingan blog kita. Di dasbor jugalah kita mengelolah banyak blog kita.

Disini kita bisa membuat blog baru dan menghapus blog kita. kita juga bisa menambahkan bacaan dari blog yang kita sukai, agar setiap blog favorit kita membuat post, maka kita akan mendapatkan info nya.

  •     Heading Blog

    Ini adalah tempat dimana judul blog kita, seperti nama blog dan gambar tentang blog kita.
  •     Isi Blog

Disinilah semua hasil karya tulisan tanngan kita di publikasikan. Biasanya artikel baru akan berada di urutan pertama.

  •     Footer


Adalah kaki dari blog kita. disini kita bisa menemukan tahun blog dan info template.



  •     Jenis Blog


Blog memiliki banyak jenis, tapi untuk umumnya blog memiliki banyak jenisnya seperti :

  •     Blog Pribadi
  •     Blog Tutorial
  •     Blog Bisnis
  •     Blog politik
  •     Blog kesehatan
  •      Blog sastra/litblog (Literary blog)
  •     Blog perjalanan
  •      Blog riset
  •     Blog hukum/blawgs (Blog Laws)
  •     Blog media
  •     Blog agama
  •      Blog pendidikan
  •      Blog petunjuk (directory)

  •      Fungsi Blog


Blog Memiliki banyak fungsi salah satunya adalah sebagai media informasi.  Tapi semua itu tergantung tentang apa topik blog tersebut. Blognya membahas tentang apa.

  •     Manfaat Blog


Blog memiliki banyak manfaat, selain bisa berbagi informasi dan tulisan, blog juga bisa digunakan sebagai ladang uang.

Namun sebelum blog menghasilkan uang, Banyak perjuangan yang harus dilakukan agar blog dapat menjadi uang. Salah satunya adalah blog harus memiliki PR tinggi dan mempunyai banyak pengunjung.

Itulah berberapa tulisan tentang blog serta elemennya. Hal diatas wajib sobat tau sebelum membuat blog.

Semoga bermanfaat dan jangan lupa komen dan share ya sobat...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

# Terima Kasih sudah membaca artikel saya....

# Silahkan berkomentar yang relevan dan sopan ya sob....

# maaf komentar ini saya Moderasi, karena saya ngak mau ada Spam sobat.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Post Top Ad